Berita Terbaru

Jalin Sinergitas Kapolres Bondowoso Silaturahmi Ke Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin

Avatar photo
×

Jalin Sinergitas Kapolres Bondowoso Silaturahmi Ke Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin

Sebarkan artikel ini

 

Bondowoso,Pilarpos.id-Kapolres Bondowoso AKBP Bimo Ariyanto,S.I.K,S.H bersilaturahmi kepada Bupati Bondowoso, KH. Salwa Arifin di Pendopo Bupati, Selasa (23/5/2023).

Kunjungan Kapolres yang baru dua pekan menjabat itu untuk mempererat sinergitas serta guna meningkatkan kemitraan antara Forkopimda dan Polres Bondowoso.
Secara langsung, rombongan Kapolres di terima oleh Bupati dan beberapa petinggi Pemkab Bondowoso.

BACA JUGA :  Tiga Dusun Di Desa Palengaan Laok Pamekasan Alami Kekeringan Air Bersih

Disela – sela kunjungan, Bupati mengucapkan terimakasih atas kunjungan yang dilakukan oleh Kapolres, sehingga dengan demikian, hubungan antara Forkominda dengan Polres Bondowoso bertambah erat.

“Terimakasih saya ucapkan atas kedatangan Kapolres beserta para PJU polres Bondowoso, semoga dengan silaturahmi ini sinergitas antara kita semakin erat,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Yoris AL, Peserta D’koplo Asal Bondowoso Lolos ke Babak Big Swow Best 20

Ditempat yang sama, Kapolres Bimo menjelaskan jika kedatangan dirinya beserta para PJU Polres Bondowoso, selain untuk mempererat tali silaturahmi juga untuk membangun sinergitas dalam rangka mendukung suksesnya pembangunan didalam mewujudkan kondusifitas di wilayah hukum Bondowoso.
“Kita harapkan didalam membangun suatu pembangunan haruslah tetap menjaga sinergitas antar element lainnya,” pungkasnya.

Baca berita lainnya di Google News atau langsung ke halaman Indeks